Jumat, 11 Juli 2008

Berkarya Demi Kampus Tercinta



Dulunya kita Kuliah di Politeknik VEDCA Cianjur, yang merupakan joint program PPPPTK Pertanian Cianjur dan Universitas Jenderal Soedirman Purwokwerto. Program tersebut merupakan program Pendidikan Diploma 3 Guru Kejuruan dengan pembiayaan Dikmenjur-Depdiknas. Jadi kita dibiayai sepenuhnya oleh dana PPPPTK Pertanian Cianjur dan anggaran Dikmenjur-Depdiknas mulai dari uang kuliah dan biaya hidup selama kuliah. Jadi kita dapat izasah Diploma dari Unsoed dan izasah Akta mengajar dari UNS Jawa Tengah. Saat itu kita semua ( angkatan I ada 73 orang) sudah terpisah selama 3 tahun lamanya terpencar keseluruh pelosok negeri ini, alias daerah asal masing-masing. kebetulan karna nilai bagus (Cum loade) 4 orang langsung dipekerjakan dikampus vedca cianjur (saya sendiri tampil dikiri depan). Emang sih kita masih menuju tahap PNS tapi ada sebutan buat kita yakni NPS. Ku bekerja sebagai teknisi lab. kuljar yang bidangnya adalah mendalami, meneliti, memproduksi tanaman apa saja dengan kultur jaringan tanaman, skaligus sebagai staf bidang kemahasiswaan. Sedikit informasi bahwa hasil telusuran alumni VEDCA Cianjur hampir 100 % sudah bekerja, dengan profesi terbesar adalah guru SMK Pertanian yang tersebar di Indonesia dan bahkan ada yang terdampar hingga Jepang. Jadi buat anda yang pengen tahu kultur jaringan bisa tanya kepada kita-kita. Kujadikan Foto Kenangan ini sebagai bukti kenangan akan perjuangan.
Salam sukses buat kita semua.

2 Komentar:

Anonymous Anonim mengatakan...

Vedca dimana itu?
aku pengen kenal dengan vedca. boleh berbagi dong dengan vedca

Sabtu, Agustus 02, 2008 3:30:00 PM  
Anonymous Anonim mengatakan...

salam kenal dari tamiang blogger (http://tissueculturist.blogspot.com/) follow or comment ya di blog ku biar blogg ku ngga terlalu katro gitu...heheheh :D

Jumat, Desember 11, 2009 5:22:00 PM  

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda